GlobalSulbar.com, Mamuju – Perwakilan Bank indonesia (BI) Provinsi Sulawesi Barat menggelar SIPAKADA Media yang mengusung tema “sinergi dan kolaborasi dengan media dalam rangka diseminasi perekonomian terkini”, pada salah satu Cafe, di Kota Mamuju, Senin 24 November 2025.
Pada kesempatan itu, Kepala Perwakilan BI Provinsi Sulawesi Barat, Eka Putra Budi Nugroho memaparkan perkembangan perekonomian Sulbar triwulan III 2025.
Menurut Eka, perekonomian Sulbar pada triwulan III 2025 tumbuh 5,83 persen (yoy), meningkat dibandingkan triwulan sebelumnya sebesar 4,29 persen (yoy)
Eka mengatakan, angka pertumbuhan tersebut lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan ekonomi nasional, yakni sebesar 5,04 persen (yoy).
Lebih lanjut, ia menjelaskan, berdasarkan sisi lapangan usaha (LU), pertanian merupakan sektor dengan porsi terbesar mencapai 47,80 persen.
Sementara, berdasarkan pengeluaran, konsumsi Rumah Tangga menjadi komponen dengan porsi terbesar yakni 45,94 persen.
(Kalam)
***






