Dana 2 Orang Nasabah Bank Sulselbar Belum di Kembalikan

GlobalSulbar.com, Mamuju – sampai saat ini Bank Sulselbar belum mengembalikan dana 2 (dua) orang nasabahnya yang raib ditilap oleh oknum mantan pegawainya yang berinisial H.

“Sisa dua orang yang belum dikembalikan dananya” tutur Faisal selaku Devisi Legal Bank Sulselbar saat dihubungi via WhatsApp, Rabu, (28/12.

Menurutnya, alasan belum dikembalikannya kedua dana nasabah itu karena nominal dana yang ditetapkan pihak bank sulselbar dengan kedua nasabah tersebut tidak sesuai.

“Belum dikembalikan karena nominal dana yang kami tetapkan dengan kedua nasabah tersebut tidak sesuai” ungkap Faisal

Namun ketika ditanya terkait identitas dan nominal dana yang belum dikembalikan kepada kedua nasabah tersebut, ia mengatakan tidak tau.

“Saya tidak tau identitas dan nominal dananya” tutup Fadli

(Kalam)

Pos terkait